Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Oktober, 2014

GREAT CHARACTERS : 7 KARAKTER PEMENANG SEJATI (BUKU KE EMPAT KIKI F. WIJAYA : MOTIVATOR JOGJA)

Kalau kita amati dengan lebih teliti, ternyata dalam sejarah peradaban manusia ada orang yang sangat sukses dan ada pula orang yang sukses pada umumnya. Atau dalam redaksi yang berbeda, dalam kehidupan ini ada orang yang mampu mencapai prestasi spektakuler (great achiever) dan ada orang yang hanya mencapai prestasi yang biasa-biasa saja (good achiever) . Di sebut prestasi yang biasa-biasa saja karena kesuksesan tersebut bisa diraih oleh setiap individu jika mereka berusaha dan sungguh-sungguh mengupayakannya. Setiap orang bisa memiliki harta yang berlimpah, karir yang cemerlang atau popularitas yang mempesona. Asalkan orang tersebut mau berusaha, lalu menempa dirinya dengan sungguh-sungguh dan bertekun dengan impiannya itu, maka sukses dalam pengertian tersebut pasti bisa diraihnya. Namun hal ini sangat berbeda dengan orang yang berprestasi luar biasa (great achiver) .  ada tiga hal yang membedakan orang yang berprestasi luar biasa dengan orang-orang yang sukses pada umu

PERSONAL BRANDING UII WITH KIKI F. WIJAYA

Banyaknya lulusan pendidikan tinggi mengakibatkan terjadinya ketidakseimbangan antara   out put   pendidikan dengan kesempatan kerja. Pada titik inilah, seorang lulusan perguruan tinggi harus menggunakan pendekatan yang kreatif agar bisa memenangkan kompetisi tersebut. Salah satunya adalah dengan melakukan   personal branding   yang tepat sasaran dan sesuai dengan kompetensi yang dimilikinya. Guna membekali para mahasiswanya dalam menyongsong kompetisi dunia kerja, Universitas Islam Indonesia mengundang saya untuk berbagi dalam   Seminar "Personal Branding : Strategi Menjadi Profesional yang  Diburu Perusahaan"   pada tanggal 29 Oktober 2014, di Auditorium Perpustakaan Pusat Universitas Islam Indonesia. Dalam acara yang diikuti oleh 158 orang ini, saya menyampaikan langkah-langkah dalam melakukan Personal Branding. Langkah pertama yang harus kita lakukan dalam melakukan   personal branding   adalah dengan membangun kebernilaian diri. Di sini kita perlu memiliki ke

PEAK PERFORMER BP2SDM KEMENTERIAN KEHUTANAN

Tahun baru 1436 H yang bertepatan dengan 24 Oktober 2014 menjadi momentum istimewa bagi Badan P2SDM Kehutanan. Betapa tidak, pada hari itu seluruh pimpinan dan karyawan Badan P2SDM Kehutanan mendapatkan motivasi dan pencerahan dari saya tentang strategi merevolusi diri dalam Super Motivation Training yang bertajuk "Peak Performer : Strategi Menjadi Pribadi Sukses dan Mulia. Acara yang berlangsung di Grand Quality Hotel Yogyakarta ini diikuti oleh 124 peserta. Dalam motivasi yang berdurasi 2 jam ini, saya menjelaskan bagaimana menjadi pribadi yang bernilai dengan cara mempraktekkan KERJA KERAS, KERJA CERDAS dan KERJA IKHLASH. Ketiga konsep kerja inilah yang pada gilirannya akan mengnatar kita menjadi peak performer sejati. Kerja keras diejawantahkan dalam bentuk memaksimalkan seluruh sumber daya atau energi yang kita miliki agar tujuan kita tercapai. Di sini tidak hanya diperlukan kemampuan yang memadai namun juga usaha  (effort)  yang

GREAT CHARACTERS PT. AGINCOURT RESOURCES

Pada tanggal 29-30 September 2014, saya kembali berkesempatan berkunjung ke Sumatera Utara atas undangan PT. Agincourt Resources  guna melatih mitra bisnis mereka dalam SUPER MOTIVATION TRAINING "GREAT CHARACTERS". Perjalanan menuju tempat ini cukup berkesan bagi saya. Setidaknya saya membutuhkan waktu perjalananan yang cukup lama dan dihantui perasaan cemas. Maklumlah, saya membaca pemberitaan di berbagai media kalau pulau Sumatera masih diselimuti kabut asap cukup tebal. Hal inilah yang acapkali membuat banyak maskapai menunda penerbangannya, bahkan membatalkannya. Namun Alhamdulillah, kekhawatiran saya ini tidak terjadi. Sembari menikmati menu khas Garuda Indonesia, saya disuguhi pemandangan yang sangat indah sebelum mendarat di Bandara Ferdinand Lumbun Tobing Pinangsori, Sibolga.  Lebih dari itu, perjalanan panjang dan badan yang penat karena lamanya perjalanan menuju tempat ini terbayar tuntas karena pelatihan ya

THE WINNING TEAM SATPOL PP JOGJA

Apa yang ada dibenak Anda tentang sosok petugas Satpol PP ?. Barangkali Anda langsung membayangkan sosok yang sangar, kasar dan tegas tanpa kompromi. Namun kesan itu runtuh manakala kami memandu mereka dalam SUPER MOTIVATION TRAINING "THE WINNING TEAM" yang berlangsung pada tanggal 24 September 2014 di Desa Wisata Sendang Kumitir Turi Sleman Yogyakarta. Yang ada hanya canda tawa dan suasana yang penuh kekeluargaan.  Setelah acara dibuka secara simbolis, kami mengajak peserta untuk memainkan beberapa ice breaking,  seperti : TARIAN ARAMSASA, RAJA & RATU UHUY,  ABA-ABA TERBALIK dan BIRHDAY LINE. Manakala aktivitas ini dilakukan, ketegangan dan kekakuan yang semula sempat terjadi pada saat pembukaan, perlahan namun pasti mulai pudar. Mereka saling bercengkrama, bahkan saling "menertawakan" satu dengan yang lainnnya. Selesai kegaiatan  ice breaking , kami membagi mereka dalam tiga regu. Setiap regu selanjutnya memainkan beberapa permainan yang cukup menaikkan adr