Dalam menjalankan perannya di bidang Job Placement Center (JPC) di Politeknik Banjarnegara, pada hari sabtu tanggal 17 September 2011 telah menyelenggarakan “Pelatihan Strategi Efektif Menembus Dunia Kerja”. Pembicara dalam kegiatan ini adalah Kiki F. Wijaya, seorang Trainer, Konsultan, Penulis, & Entrepreneur dari Yogyakarta.
Acara berlangsung satu hari dan dihadiri oleh Seluruh Civitas Akademika Politeknik Banjarnegara khususnya calon lulusannya yang berasal dari Program studi Agroteknologi, Kebidanan & Kesehatan Lingkungan.
Materi pelatihan yang disampaikan adalah strategi meraih pekerjaan impian, membuat surat lamaran & CV yang menjual, serta trik dalam menghadapi wawancara kerja. Pelatihan tersebut perdana diselenggarakan oleh Politeknik Banjarnegara khususnya Bidang Job Placement Center sebagi wujud kepedulian lembaga terhadap calon lulusannya.
Materi pelatihan yang disampaikan adalah strategi meraih pekerjaan impian, membuat surat lamaran & CV yang menjual, serta trik dalam menghadapi wawancara kerja. Pelatihan tersebut perdana diselenggarakan oleh Politeknik Banjarnegara khususnya Bidang Job Placement Center sebagi wujud kepedulian lembaga terhadap calon lulusannya.
Pelatihan berlangsung sangat menarik dan mendapat tanggapan yang sangat baik oleh peserta. Kiki F Wijaya mengatakan “Meskipun pelatihan berlangsung hingga sore hari, namun semangat dan antusiasme peserta tetap berkobar”.
Dengan telah terlaksananya kegiatan pelatihan ini, diharapkan dapat memacu semangat juang peserta untuk dapat berkompetisi di dunia kerja.
UP3M c.q. Koord. Bidang Job Placement Center (JPC) Polibara. 21. September 2011.
(Sumber : polibara.ac.id)
Komentar
Posting Komentar